Tingkatkan Kemampuan Fisik Prajurit, Kodim 0811/Tuban Melaksanakan Kegiatan Garjas Periodik

    Tingkatkan Kemampuan Fisik Prajurit, Kodim 0811/Tuban Melaksanakan Kegiatan Garjas Periodik

    TUBAN, – Untuk mengukur dan meningkatkan kemampuan fisik prajurit, Kodim 0811/Tuban melaksanakan kegiatan tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik tahun 2024 bertempat di lapangan Makodim Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo, Kecamatan Tuban Kabupaten Tuban, Jum’at (15/11/2024).

    Sebelum pelaksanaan dimulai, para personel yang mengikuti Garjas ini terlebih dahulu melaksanakan pengecekan tensi dan kesehatannya oleh Tim Kesehatan dari Poskes 05.10.07 Tuban, pengisian blangko samapta yang dilanjutkan dengan senam peregangan dan pemanasan.

    Dandim 0811/Tuban Letkol Inf Dicky Purwanto S.Sos., M.I.P., mengatakan bahwa kegiatan garjas ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan, membina kemampuan fisik serta mengukur kemampuan para personel dalam rangka menunjang pelaksanaan tugas pokok TNI AD.

    “Tes Garjas ini merupakan program yang harus dilaksanakan oleh setiap prajurit TNI AD, khususnya prajurit Kodim 0811/Tuban yang akan melaksanakan Usul Kenaikan Pangkat (UKP).

    ”Selain itu, Garjas ini juga sebagai kelengkapan adminitrasi mengikuti pendidikan dalam alih golongan, serta program lainnya. Sehingga, apabila ada waktu kegiatan pembinaan fisik harus dilatihkan secara teratur dan berjenjang, ” ujar Dandim.

    Komandan Kodim juga menekankan bagi seluruh personel yang akan melaksanakan tes kesegaran jasmani, agar melaksanakannya dengan serius dan tetap memperhatikan faktor keamanan, jangan sampai terjadi hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri, maupun orang lain.

    ”Laksanakan Garjas ini dengan baik, penuh semangat dan serius, dengan mengutamakan faktor keamanan”, Pungkasnya. (Farozich)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Wujud Belasungkawa, Danramil 0811/07 Soko...

    Artikel Berikutnya

    Bati Tuud Koramil 0811/10 Bangilan Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Di Wilayah, Forkopimda Kabupaten Tuban Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan Di Kodim 0811/Tuban
    Bati Tuud Koramil 0811/10 Bangilan Hadiri Kegiatan Bahtsul Masail Bersama Para Ulama Tuban
    Sinergitas Gerakan Bersih Pantai, Koramil 0811/12 Bancar Bersama Mahasiswa Unair, Wujudkan Pantai Yang Asri Di Perbatasan Jatim – Jateng
    Koramil 0811/13 Tambakboyo Karya Bakti Bersama Sakawira Kartika Dan Masyarakat Dalam Rangka Persiapan Festival Pesisir Pantai Tuban Tahun 2024
    Jadikan Inspirasi Dan Motivasi Bagi Para Ibu ‘Aisyiyah, Danramil 0811/04 Merakurak Menghadiri Kegiatan Seminar Parenting Bersama Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal
    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Di Wilayah, Forkopimda Kabupaten Tuban Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan Di Kodim 0811/Tuban
    Komandan Kodim 0811/Tuban Membuka Kejuaraan Karate Piala Dandim Cup Tahun 2024
    Semangat Juang Gotong Royong, Masyarakat Bersama Babinsa Koramil 0811/03 Semanding Bersihkan Area Makam Leluhur
    Ciptakan Lingkungan sekolah yang berkolaboratif, TK Ngudi Utomo Dan KB Kartika Kencana Ngadipuro Datangi Markas Koramil 0811/08 Widang
    Wujudkan Ketahanan Wilayah Yang Tangguh, Kodim 0811/Tuban Gelar Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme Semester II TA. 2024
    Serentak, Babinsa Koramil 0811/20 Grabagan Hadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Janji
    Tingkatkan Kualitas Udara, Babinsa Koramil 0811/07 Soko Bersama Pertamina Tuban Tanam Pohon Alpukat
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Berperan Aktif Mendampingi Vaksinasi Cavac Di Wilayah Binaan
    Berikan Doa Kepada Leluhur, Pasis Dikreg LXIV Seskoad Tahun 2024 Ziarah Ke Makam Syekh Ibrahim Asmoro Qondi Kabupaten Tuban
    Kesigapan Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Tuban Dampingi Vaksin Hewan Ternak

    Ikuti Kami